Tips Memilih Ikan Segar Supaya Enak dimasak
Hai sahabat puspa, suka masak ikan apa nih? atau mungkin hanya suka makan saja. Pernah nggak sih merasa bingung saat memilih ikan segar. Karena salah pilih ikan bisa mempengaruhi hasil masakan kita.
Belum lagi penjual yang selalu bilang kalau semua ikan yang dijualnya pasti masih bagus dan segar. Ya kan namanya penjual wajar ya ngomong begitu. Kalau bilang ikannya tidak bagus pasti tidak ada yang beli. Meskipun penjual telah bilang kalau ikannya masih segar, tetapi ada baiknya juga kita mengetahui ikan mana yang segar dan bagus dan mana yang tidak
Oh ya, seperti kita ketahui kalau ikan memiliki kandungan gizi yang sangat banyak dan kita disarankan untuk lebih banyak mengkonsumsi ikan daripada daging merah.
Kadungan Gizi Ikan
Bukan tanpa alasan tentunya kalau kita disarankan mengkonsumsi ikan. Karena di dalam tubuh ikan mengandung berbagai gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Berikut ini kandungan gizi ikan:
- Asam lemak Omega-3 yaiti DHA (Docosahexanoic acid) dan EPA (Eicosapentanoic acid) yang berfungsi untuk mencegah aterosklerosis ( terutama EPA) yang melindungi jantung. Kedua asam lemak ini berguna untuk menurunkan kadar kolesterol di dalam jantung dan hati. Serta berfungsi sebagai zat pencerdas otak yang bagus.
- Mengandung 4 vitamin yaitu B12, B6, Biotin dan Niacin.
- Mengandung asam lemak tak jenuh yang baik untuk pertumbuhan serta dapat membantu menurunkan kadar kolesterik darah.
- Proteinnya mengandung asam amino yang dibutuhkan oleh tubuh serta mudah dicerna dan diabsorpsi.
- Ikan mengandung banyak mineral yang dibutuhkan oleh tubuh seperti ioudium, copper, zinc, magnesium, phosphor, zat besi, fluor serta selenium. Kita disarankan mengkonsumsi ikan dari laut karena memiliki yodium lebih besar daripada ikan air tawar. Ioudium ini berguna untuk mencegah penyakit gondok.
Source: iStock |
5 Tips Memilih Ikan Segar
1. Tampilan fisik ikan bagus
Pertama kali yang dilihat saat membeli ikan adalah perhatikan tampilan fisiknya terlebih dahulu. Kalau saya biasanya melihat dari mata ikan terlebih dahulu. Ikan yang masih segar memiliki mata yang bening dan agak menonjol. Mata ikan yang sudah reduo menandakan kalau ikan tidak segar lagi.
Setelah itu lihat insangnya. Ikan yang segar memiliki insang berwarna merah segar. Sementara ikan yang tidak segar warna insangnya telah berubah menjadi kecokelatan bahkan kebiruan.
Kesegaran ikan juga bisa dilihat dari sisiknya yang masih menempel semua. Ikan yang sisiknya sudah rontok menandakan ikan sudah tidak segar.
2. Lihat tingkat kekenyalan daging ikan
Setelah melihat fisik ikan masih bagus, langkah selanjutnya adalah melihat kondisi daging ikan. Tekan daging ikan bagian perut menggunakan jari, jika setelah ditekan daging ikan kembali ke bentuk semula menandakan ikan masih segar.
Sementara daging ikan yang tidak kembali ke bentuk semula setelah ditekan, menandakan ikan sudah tidak segar lagi.
Selain itu pilih juga ikan yang masih menempel pada tulang ikan karena ini juga menunjukkan kalau ikan masih segar.
3. Warna kulit dan daging ikan cerah
Warna kulit dan daging ikan yang masih cerah menandakan kalau ikan masih segar. Meskipun warna beberapa ikan berbeda ada yang putih dan kemerahan, namun usakan memilih dagingbdan kulit ikan yang masih cerah atau terang.
4. Aroma ikan masih segar
Semua ikan memiliki aroma atau bau amis. Namun, aroma ikan yang masih segar dan tidak itu berbeda. Ikan yang segar, bau amisnya tidak menyengat. Sementara ikan yang tidak segar, bau amisnya sangat menyengat dan cenderung asam.
5. Melihat lendir ikan
Lendir ikan yang masih segar berwarna putih bening. Sementara ikan yang tidak segar, lendirnya berwarna putih keruh.
6. Meletakkan ikan dalam air
Cara terakhir untuk mengetahui kesegaran ikan adalah dengan meletakkan ikan ke dalam air. Jika, ikan tenggelam berarti ikan masih segar. Sementara, jika ikan mengambang berarti ikan sudah tidak segar.
Tetapi cara ini sangat jarang dilakukan karena banyak penjual yang tidak menyediakan baskom atau tempat air untuk mengetes kesegaran ikan. Dengan kelima cara yang sudah disebutkan di atas sudah cukup untuk mengetahui kesegaran ikan.
Tetapi, jika penasaran dan ingin memastikan apakah ikan yang telah dibeli masih segar bisa mengetesnya saat tiba di rumah.
Setelah membeli ikan, pastikan ikan segera dimasak. Menyimpan ikan di dalam freezer memang bisa menjaga kesegaran ikan. Namun, jangan terlalu lama menyimpannya dalam freezer karena akan merubah rasa ikan.
Itu tadi tulisan singkat tentang tips memilih ikan segar supaya enak dimasak. Semoga tulisan singkat ini bisa bermanfaat bagi teman-teman yang membutuhkan informasi.
Reference
https://www.maggi.id/cara-memilih-ikan-yang-baik/
https://dislautkan.jogjaprov.go.id/web/detail/246/manfaat_ikan_untuk_kesehatan
Posting Komentar untuk "Tips Memilih Ikan Segar Supaya Enak dimasak"